Selasa, 24 Februari 2015

Soes Vla Vanila

Soes....kue dengan kulit gurih dengan isian vla yang manis dan lembut...Kue yang disukai banyak orang...Kebetulan anak2ku sukaaaaa dengan kue ini..jadi suka buat sendiri...yang mau tau resepnya, monggo dicatet...

Bahan kulit:
150gr margarin
250 ml air
1/4 sdt garam
150 gr terigu protein sedang
4 btr telur

Bahan isi:
1/2 kaleng susu kental manis
20gr tepung terigu
50gr maizena
600 ml air
1 buah kuning telur
1/2 sdt vanili
1 sdm margarin / butter

Cara buat:

Kulit:
Campurkan margarin, air, garam, masak sampai mendidih. Kemudian masukkan tepung terigu dan aduk cepat sampai adonan menyatu dan tidak lengket di panci. Dinginkan.
Masukkan telur dan aduk dengan mixer kecepatan rendah sampai adonan tercampur rata.
Panaskan oven 200c. Semprotkan adonan kulit di loyang dengan ukuran sesuai selera. Panggang selama kurang lebih 25 menit atau sampai kekuningan.

Isian:
Campurkan semua bahan kecuali butter, aduk rata dan saring. Masak sampai mendidih. Setelah meletup- letup masukkan margarin dan aduk cepat. Dinginkan.

Okey....kulit dan isian udah beres...tinggal gunting pinggiran kulit sus dan masukkan vla..

Selamat mencoba...

NB: adonan ini bisa menghasilkan sus sebanyak 35 buah ukuran sedang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar